Preview Manchester United vs Arsenal

Misteri Formasi Ferguson

VIVAnews - Bos Manchester United, Sir Alex Ferguson, punya banyak pilihan formasi menyusul kondisi fit semua pemain terbaiknya. Justru ini membuat pening Sir Alex menentukan formasi terbaik menjamu Arsenal, Kamis dini hari WIB, 30 April 2009.

Bukan hanya manajer rivalnya, Arsene Wenger, yang sibuk menerka teka teki formasi MU dini hari nanti. Tapi, Ferguson juga punya tugas tak kalah berat dari para pemainnya di Old Trafford nanti.

"Semua pemain fit, kecuali Gary Neville," kata Ferguson kepada tribal. "Tentu, ini menguatkan kami menyongsong laga sepenting semifinal Liga Champions."

Di lini belakang, bek John O'Shea telah kembali ke Theatre of Dream. Ia bisa dipasang di sisi kanan guna mengisi posisi Neville yang kembali cedera.

"Saya akan menentukan formasi terbaik dari banyaknya opsi yang ada. Saya akan menentukan formasi terbaik dalam beberapa jam ke depan," lanjut Sir Alex.

"Banyak keputusan yang bisa diambil. Penampilan para pemain di babak kedua lawan Tottenham (Hotspur) jadi salah satu rujukan saya. Carlos Tevez mengubah laga itu. Dan itu tak lepas dari perhatian saya," lanjut Fergie.

Formasi Lawan Spurs

MU menurunkan formasi terbaik melawan Spurs dalam laga Liga Inggris terakhir itu. Babak kedua laga itu disebut sangat krusial, karena Setan Merah bisa membalikkan keadaan dari ketinggalan 0-2 menjadi menang telak 5-2.

Saat itu, Nani menjadi starter di sayap kiri United sebelum digantikan Tevez di menit 46. Bek kanan diisi oleh pemain muda Rafael da Silva sebelum digantikan John O'Shea di menit 70.

Gelandang Darren Fletcher digantikan Paul Scholes di menit 61. Sayap kiri veteran Ryan Giggs disimpan oleh Sir Alex.

Dengan asumsi United memforsir kemenangan dengan banyak gol lawan Arsenal, maka trio Rooney, Berbatov dan Tevez bisa saja diturunkan dari awal alias sebagai starter. Jika salah satu dari trio itu tak berkembang akan ditarik.

Chandrika Chika Terjerat Kasus Narkoba, Terkena Kutukan Podcast Deddy Corbuzier?

Lalu, Ryan Giggs masuk dan mengisi sisi kiri United, sedang dua pemain lainnya aman di depan. Jangan lupakan aksi dan gocekan Giggs di semifinal Piala FA 1999. Gocekan bak angin ribut milik Giggs memporakporandakan barisan tengah dan belakang Arsenal dan diakhiri gol untuk meloloskan United ke final.

Formasi menyerang United kian paten ditopang oleh Cristiano Ronaldo, dan Anderson yang memiliki kualitas menyerang dan bertahan sama baiknya. Michael Carrick akan menjadi holding midfielder alias gelandang angkut air guna membersihkan gangguan playmaker muda Arsenal, Cesc Fabregas.

Tugas Carrick akan diemban bersama Anderson. Seperti halnya kolaborasi Cesc dan Denilson di kubu The Gunners.

Kualitas back four United tampaknya takkan diutak-atik Ferguson. Apalagi, dengan kembalinya O'Shea.

Sebaliknya, Arsenal dipastikan tak bisa memainkan striker Robin van Persie, bek kiri Gael Clichy serta gelandang muda Carlos Vela yang diduga menderita flu babi. Juga Andrei Arshavin yang telah memperkuat Zenit St Petersburg di Piala UEFA.

PREDIKSI STARTER
Manchester United (4-4-2):
Edwin van der Sar; John O'Shea, Nemanja Vidic, Rio Ferdinand, Patrice Evra; Cristiano Ronaldo, Michael Carrick, Anderson, Carlos Tevez; Wayne Rooney, Dimitar Berbatov

Arsenal (4-4-2): Lukasz Fabianski; Emmanuel Eboue, Mikael Silvestre, Kolo Toure, Kieran Gibbs; Theo Walcott, Cesc Fabregas, Denilson, Samir Nasri; Nicklas Bendtner, Emmanuel Adebayor

Dr. BRA. Mooryati Soedibyo

Terpopuler: Beda Sikap Ria Ricis-Teuku Ryan Perlakukan Orang Tua, Mooryati Soedibyo Meninggal Dunia

Berikut deretan 4 rangkuman artikel terpopuler kanal Showbiz VIVA.co.id dalam Round Up sepanjang edisi Rabu 24 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024