Wisata Pejabat Jaksel ke Turki Dikecam

VIVAnews - Kepergiaan sejumlah lurah dan Camat Setiabudi ke Turki bersama istri mereka mendapat protes keras dari Forum Komunikasi Rakyat untuk Transparansi (Forsi).

Saat berbincang dengan VIVAnews, Jumat 17 April 2009, Ketua Forsi Berman Nainggolan, mengatakan, apa yang dilakukan para pejabat di Jakarta Selatan itu sangat tidak etis. Karena situasi yang sedang tidak kondusif dalam penyelenggaraan Pemilu.
  
"Apapun alasannya, sebagai pamong tak dibenarkan meninggalkan daerah kerjanya sebelum dinyatakan aman, tentram dan kondusif," ujarnya.

Jumlah pamong yang berangkat mencapai 50 orang, termasuk istri mereka yang juga ikut diajak.

Sekretaris Kotamadya Jaksel, Mangara Pardede mengatakan bahwa keberangkatan mereka sudah disetujui, dan dihitung cuti.

Walikota Jaksel, Syahrul Effendi telah meneruskan instruksi tersebut kepada para bawahannya. Namun ketika dikonfirmasi melalui telepon, walikota tidak mau berkomentar.

Menurut surat edaran Mendagri No 270/1174/SJ tertanggal 4 April 2009 menyebutkan seluruh lurah dan camat harus melakukan monitoring pada pelaksanaan Pemilu, terhitung tanggal 5 hingga 20 April 2009.

Viral Aksi Emak-emak di Makassar Mengamuk Sambil Ancam Pakai Parang Penagih Utangnya
Song Hye Kyo dan Gong Yoo

Gong Yoo dan Song Hye Kyo Bakal Main Drama Sejarah Bareng

Penggemar drama Korea bersiaplah untuk menyambut kehadiran dua bintang top dalam sebuah kisah sejarah yang menggugah. Gong Yoo dan Song Hye Kyo, dua nama besar di Korea.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024