PPP Belum Putuskan Koalisi dengan Golkar

VIVAnews - Kedatangan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan ke kediaman Ketua Umum Partai Golkar menguatkan sinyal koalisi kedua partai. Pertemuan keduanya pun disebut-sebut sebagai langkah untuk memuluskan koalisi golden triangle PPP, Golkar, dan PDIP.

"Golden triangle yang dibahas sebelum pemilu hanya wacana," kata Ketua Umum PPP Suryadharma Ali usai bertemu Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla, Minggu 12 April 2009. "Karena setelah pemilu konstelasinya berbeda."

Pertemuan ketua petinggi partai itu hanya membahas masalah pemilu legislatif yang berlangsung Kamis 9 April lalu. Kedua partai tua itu juga sepakat untuk mengamankan pemilu presiden yang berlangsung 8 Juli mendatang. "Kami sepakat agar jangan sampai ada kekacauan," ujarnya.

Mengenai koalisi, Suryadharma mengatakan, PPP baru akan menentukannya usai rapimnas. PPP ingin menggali aspirasi dari bawah sebelum menentukan koalisi. "Paling lambat seminggu setelah rapimnas kami tentukan," ujarnya.

Anies Buka Peluang Maju Pilgub Jakarta: Saya Baru Satu Periode
Pemain Timnas Indonesia U-23

Bikin 2 Gol ke Gawang Korsel, Begini Kata Rafael Struick

Penyerang Timnas Indonesia U-23 Rafael Struick menilai kemenangan atas Timnas Korea Selatan U-23 adalah buah kinerja tim.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024