Proyek 1.000 Tower

Permintaan Rusun Capai 522 Tower

VIVAnews -  Proyek rumah susun 1.000 tower terus bergulir. Dari target sebanyak itu, permintaan yang sudah masuk mencapai 522 tower.

Menteri Perumahan Rakyat Yusuf Ansyari dalam sambutan Topping Off Rusunami Perumas Kemayoran, Jakarta, Kamis 5 Februari 2009 mengatakan, permintaan tersebut meliputi berbagai kota.

Di DKI Jakarta, permintaan pembangunan rusun mencapai 342 tower, Bandung sebanyak 36 tower, Batam sebanyak 60 tower, Surabaya tercatat 21 tower, Bogor, Tangerang, Depok, dan Bekasi sebanyak 53 tower, dan sisanya berada di kota-kota lainnya.

Menteri juga mengungkapkan saat ini sebanyak 70 tower rumah susun sederhana milik di kawasan DKI Jakarta siap memasuki tahap peletakkan lantai atas (topping off). "Topping off Tower A3 Kemayoran ini merupakan yang ke-17 dari rencana seluruhnya di Jakarta," ujar dia.

Menurut Yusuf, tahap topping off sepanjang tahun 2009 di seluruh Indonesia diperkirakan mencapai 120 tower. Sedangkan di Jakarta, selain Rusunami Kemayoran, proyek rumah susun  lain yang siap memasuki tahap topping off di antaranya Rusun Kebagusan dan Gading Nias.

Sementara itu, proyek rusun di Cibubur dan Kemanggisan saat ini sudah siap memasuki tahap penyerahan kunci kepada pemiliknya. "Kami berharap revisi peraturan gubernur yang katanya selesai minggu ini akan mempercepat proses perizinan untuk proyek rusun ini," kata Yusuf.

BUMI Resources Cetak Laba Bersih US$117,4 Juta di Tahun 2023
Persib Bandung vs Bhayangkara FC

1 Poin dari Markas Persib Cukup Membuat Bhayangkara FC Bersyukur

Persib Bandung berbagi poin dengan Bhayangkara FC dalam laga lanjutan Liga 1 2023/2024. Duel digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis 28 Maret 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024