Ini Dia Juri Baru American Idol !

VIVAnews - American Idol musim ke 8 dimulai hari ini. Tepatnya, Selasa 13 Januari 2009 waktu Amerika. Berbeda dari tujuh musim sebelumnya, pada musim ke delapan, American Idol menawarkan gebrakan baru. Salah satunya juri baru. Namanya Kara DioGuardi.

Kara memang bukan perempuan sembarangan. Perempuan 38 tahun itu adalah penulis lagu, produser rekaman, sekaligus penyanyi asal Amerika. Ia punya andil besar mencetak sukses internasional.

Perempuan berambut ikal itu adalah mesin pencetak lagu-lagu hits. Di antaranya 'Spinning Around' yang dipopulerkan Kylie Minogue, 'Walk Away' dinyanyikan Kelly Clarkson, juga 'Rich Girl' hits Gwen Stefani.

Sederet nama besar yang pernah membawakan lagunya antara lain, Gwen Stefani, Faith Hill, dan Marc Anthony. Perempuan asal New York itu juga bekerjasama dengan para jebolan American Idol, seperti David Archuleta dan Carrie Underwood.

Membicarakan prestasi Kara di jagat musik internasional tak akan ada habisnya. Kendati, perempuan yang besar di kota kecil Willmot Woods itu selalu berada di belakang panggung, lagu-lagu ciptaan Kara seolah jadi jaminan kesuksesan.

Kara DioGuardani pernah didaulat sebagai BMI's 2006 Pop Songwriter of the Year. Selain itu, Kara memenangkan penghargaan dari persatuan musisi Canada, SOCAN (the Society of Composers, Authors, and music Publishers of Canada) pada 2007. Belum lagi sejumlah nominasi penghargaan Grammy atas lagu-lagu hits ciptaannya.

Perempuan lulusan Duke Universty itu, didapuk sepuluh BMI Pop Award lantaran lagu-lagu ciptaannya paling sering muncul di radio-radio. Dari sekian ratus lagunya, 264 lagu Kara rilis untuk major label di seluruh dunia. Prestasinya tak berhenti di situ.

165 lagunya muncul pada album dengan penjualan multi platinum. Pada tiga tahun terakhir, lagu-lagu yang ditulisnya masuk ke dalam 50 chart internasional. Berkat lagu Kara, 46 album masuk daftar BiIlboard Top Ten.

Karyanya juga laris menjadi soundrack film-film Hollywood dan serial televisi, bahkan dipakai untuk kampanye nasional dan internasional.

Lagu gubahan Kara seolah jaminan memenangkan Grammy Award. Tak heran jika sejumlah musisi Negeri Paman Sam itu berebut mendapatkan karyanya. Sebutlah, Santana, Celine Dion, Faith Hill, Marc Anthony dan Pink. Mereka rela mengantri demi mendapat lagu Kara.

Label-label musik besar sudah merekam dan merilis lagu-lagu Kara untuk sejumlah penyanyi, seperti Britney Spears, Avril Lavigne, Jewel, Jonas Brothers, Pussycat Dolls, Backstreet Boys, Ashlee Simpson, Hilary Duff, dan Jessica Simpson.

Prestasi Kara di kelas Internasional tak kalah gemilang. Sejumlah lagu ciptaan Kara yang dilantunkan oleh Enrique Iglesias, Anastacia, Ricky Martin, Kylie Minogue menjadi sukses besar.

Sebentar lagi, lagu-lagu anyar Kara bakal mengudara lewat sejumlah musisi, seperti ternama. Kara tercatat pernah berkolaborasi dengan Justin Timberlake, Timbaland, Will.I.Am, dan David Foster.

Kara adalah perempuan yang cerdas, berani mengkritik, dan pastinya salah satu penulis lagu paling sukses. Tak diragukan lagi, kehadiran Kara Elizabeth DioGuardi dalam American Idol musim ke delapan ini bakal membawa energi baru. Energi 'Girl Power'.

Fortuner vs Pajero Sport Bekas, Pajak Tahunannya Murah Mana?
Muamalat Tower / Bank Muamalat Pusat

Permudah Transaksi Jemaah Haji, Kartu Debit Bank Muamalat Sudah Bisa Nirsentuh

Transaksi jemaah haji nasabah Bank Muamalat semakin dipermudah dengan fitur baru yang diluncurkan pada kartu debitnya.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024