Politisi 7 Partai di Yogya Dukung Sri Sultan

VIVAnews - Politisi muda dari tujuh partai di Yogyakarta mendeklarasikan dukungan pada Sri Sultan Hamengku Buwono X untuk maju sebagai calon presiden. Politisi muda yang bergabung dalam Kaukus Politisi Muda Lintas Partai di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mendukung platform Sri Sultan.

Mereka berasal dari tujuh partai yakni Partai Amanat Nasional, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Golkar, Partai Patriot dan Partai Damai Sejahtera. Mereka mendeklarasikan dukungan di Hotel Santika, Yogyakarta, Rabu 4 Maret 2009.

Tujuh politisi yang ikut menandatangani dukungan adalah Wakil Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah Yogyakarta PAN, Haris Setyawan; Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah Yogyakarta PDIP, Paulus Riyanto; Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah PPP DIY, Hasanudin Nur Taji; Wakil Sekretaris DPW PKB DIY, Fachrur Rozi; Wakil Sekretaris DPD I Golkar DIY, Purnomo Suharintoyo; Wakil Ketua DPD Patriot DIY, Bambang Ratmoko;, dan Sekretaris PDS Yogyakarta, Rudi Wicaksono.

Haris Setyawan menyatakan dukungan kepada Sultan dilatarbelakangai kenyataan reformasi yang telah berjalan selama lebih dari 10 tahun ternyata belum sesuai dengan rencana dan harapan. "Perubahan yang terjadi selalu diikuti dengan gejolak yang mengancam kesatuan dan persatuan bangsa," katanya.

Masalah sosial, ekonomi, dan politik yang dihadapi bangsa saat ini membutuhkan ketokohan, sikap politik dan komitmen yang kuat. Salah satu figur yang bisa dijadikan sandaran adalah Sri Sultan Hamengku Buwono X.

"Kami akan membawa pikiran dan pandangan tersebut kepada internal partai untuk dikomunikasikan dengan harapan akan menjadi sikap partai," kata Haris.

4 Tim Lolos 8 Besar Piala Asia U-23, Indonesia Siap Nyusul?

Laporan Rahardian | Yogyakarta

Pengendara Motor Tabrak BMW Seri 5

Tidak Fokus Berkendara, Pengendara Motor Tabrak BMW Seri 5

Baru-baru ini, beredar video viral menunjukkan peristiwa kecelakaan pengendara motor menabrak mobil BMW Seri 5 yang sedang ingin menyeberang dari sisi kanan jalan ke arah

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024