Secantik Cleopatra dengan Kosmetik Mineral

VIVAnews - Dalam beberapa tahun terakhir, penggunaan kosmetik berbahan mineral demikian populer. Banyak merek kosmetik ternama dunia meluncurkan produk yang berbahan dasar mineral. Kalangan selebriti dunia pun semakin melirik penggunaan produk riasan wajah berbahan alami termasuk mineral.

Manfaat mineral untuk kecantikan merupakan resep kuno sejak ribuan tahun silam. Kekayaan bumi ini telah menjadi salah satu rahasia kecantikan Ratu Mesir yang tersohor yaitu Cleopatra. Selain mandi susu, Cleopatra juga dikenal gemar melakukan perawatan dengan bahan-bahan yang mengandung mineral, misalnya mandi dengan menggunakan garam laut.

Sedangkan di era modern, kosmetik berbahan dasar mineral sebetulnya bukan hal baru. Di Mesir serta negara-negara Mediteranian dan Timur Tengah, penggunaan kosmetik mineral sudah berlangsung puluhan tahun. Kandungan lumpur Laut Mati yang kaya mineral sebagai bahan kecantikan tentu bukan rahasia lagi.

Kandungan mineral yang dipakai dalam kosmetik bisa berupa mineral dari kandungan tanah maupun yang berasal dari lautan misalnya kalsium, magnesium, potasium, zinc, titanium dan sebagainya.

Lebih Aman
Kosmetik mineral mulai berkembang di Amerika dan Eropa pada 1980-an. Industri kosmetik mulai menemukan bahwa kosmetik mineral memiliki kelebihan yang luar biasa. Berbeda dengan kosmetik berbahan kimia berbahaya, kosmetik mineral tidak mengandung zat-zat tambahan seperti minyak, alkohol, pewarna atau parfum, sehingga lebih aman untuk kulit.

Produk tersebut lebih mudah ditoleransi kulit jenis apapun, tidak menimbulkan iritasi dan bahkan tidak menimbulkan penyumbatan pori-pori yang memicu tumbuhnya jerawat. Kosmetik mineral juga lebih aman dipakai oleh Anda yang memiliki alergi terhadap produk kecantikan.

Semakin  tidak amannya kondisi bumi untuk kulit akibat meningkatnya polusi serta tingginya tingkat radiasi sinar ultraviolet (UV) yang memicu kanker kulit membuat kulit lebih sensitif dan mudah bermasalah. Banyak wanita mengalami berbagai masalah kulit, misalnya flek hitam akibat paparan sinar matahari.

Namun semua itu bisa diatasai dengan kosmetik mineral. Bahan titanium dioksida yang terkandung dalam kosmetik mineral bisa menjadi sun block untuk mencegah radiasi sinar UV merusak kulit.  Produk ini juga menjanjikan kulit lebih cerah, sehat berseri, dan mencegah kerut datang lebih dini.

Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23, Arab Saudi Tersingkir
Polisi bekuk pelaku begal yang bacok siswa SMP di Depok

Begal di Depok Nekat Beraksi Siang Bolong demi Beli Sabu

Begal itu menyasar pelajar dan perempuan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024