Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

"Premium Habis" Dipajang di Sejumlah SPBU

VIVAnews - Sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) mulai kehabisan stok premium menyusul antrean pembeli yang cemas atas kelangkaan bahan bakar minyak (BBM).

Pantauan VIVAnews menunjukkan papan pengumuman "Premium Habis" dipajang di sejumlah SPBU di Jakarta. Misalnya, di SPBU di depan Universitas Sahid, Jl. Soepomo, Tebet, Jakarta. Mereka sudah kehabisan stok sejak pukul 8.00 WIB pagi ini. 

Menurut Pengawas SPBU Benardi Saksono, pasokan premium sudah didatangkan sejak dua hari lalu, Sabtu, 17 Januari dari Plumpang, Jakarta Utara, sebanyak 32 kiloliter. Namun, akibat kebakaran depo Plumpang, masyarakat mulai cemas sehingga antre.

"Di sini antrean panjang terjadi pada pukul 22.00-24.00 WIB, Minggu malam," ujar Benardi. Pada pagi hari ini, Senin, terjadi lagi antrean panjang sejak pukul 05.30 WIB. "Pada pukul 8.00 WIB stok premium sudah ludes."

Di SPBU Jl. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta. Di pom bensin dekat dengan hotel Grand Melia ini, meski masih memiliki stok sedikit, pengelola sudah memasang papan "Premium Habis" sejak pukul 6.00 WIB. "Pada pukul 14.00 WIB diperkirakan premium bakal habis," ujar Vika.

SPKLU Sudah Banyak, Naik Wuling BinguoEV Bisa dari Jakarta ke Mandalika

Sejumlah SPBU lainnya mulai mengkhawatirkan stok premium bakal habis pada Senin siang ini, 19 Januari 2009. Ini karena mereka masih memiliki cadangan dan persedia stok yang cukup sampai hari ini.

Dok. Istimewa

Megawati Panaskan Mesin Politik PDIP, Pimpin Konsolidasi untuk Pilkada 2024

PDIP menggelar rapat konsolidasi pemenangan untuk menghadapi Pilkada 2024. Rapat itu dipimpin langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Sekolah Partai.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024