Januari, Madrid Sapu Bersih Kemenangan

VIVAnews - Kemenangan atas Valencia disambut suka cita skuad Real Madrid, termasuk Arjen Robben. Winger Los Merengues itu yakin Madrid akan kembali menjadi pesaing utama Barcelona.

Tak hanya itu, Robben menargetkan sapu bersih kemenangan pada Januari 2009 nanti. Selain kemenangan 1-0 atas Los Che, kehadiran Juande Ramos juga dinilai Robben akan menjadi kunci kebangkitan Madrid.

"Kami akan memenangkan semua pertandingan di Januari 2009 nanti. Kami tidak boleh tergelincir dan hanya butuh kemenangan," ujar Robben seperti dilansir Goal, Senin, 22 Desember 2008.

"Sebelum pertandingan melawan Valencia, kami juga menyatakan keyakinan akan menang. Karena kami membutuhkan tiga poin untuk mengakhiri hasil buruk," tambah Robben.

Madrid memang harus melakukan sapu bersih kemenangan jika ingin mengejar Barcelona. Pasalnya, saat ini Los Merengues tertinggal 12 poin dari Barca. Madrid kini terpaku di peringkat 5 klasemen dengan total poin 29.

Usai libur natal pada Januari 2009 nanti, Madrid akan ditantang Villarreal, Osasuna, Deportivo La Coruna dan Racing Santander.

Ngeri Peringatan Terbaru Iran kepada Israel, Mulai Sebut Nuklir
Detik-detik Serangan Israel ke Iran (Doc: Fox News)

Ada Apa di Kota Isfahan Iran yang Baru Saja Diserang Israel?

Media-media Amerika Serikat, termasuk ABC News, melaporkan bahwa Israel telah melakukan serangan balasan setelah tiga ledakan terjadi di sekitar bandara kota Isfahan

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024