Bostock Pecahkan Rekor Pemain Termuda

VIVAnews - Kemenangan pertama Spurs di Piala UEFA musim ini terasa manis buat salah satu pemainnya, John Bostock. Pasalnya, pemuda 16 tahun ini memecahkan rekor sebagai pemain termuda yang pernah membela Spurs.

Dalam pertandingan melawan Dinamo Zagreb dini hari tadi, Redknapp memasukan Bostock di menit 79. Usianya baru saja menginjak 16 tahun 295 hari. Lebih muda enam hari ketimbang pemegang rekor sebelumnya, Ally Dick, tahun 1982 silam.

Bostock dipercayakan Redknapp sebagai pemain pengganti berdasarkan curriculum vitae-nya yang mengagumkan. Ia merupakan kapten timnas Inggris U-17 dan mencatat enam caps bersama The Three Lions U-16.

Sebelum Spurs, Bostock sudah lebih dulu memecahkan rekor pemain termuda di Crystal Palace. Tahun 2007 lalu ia turun membela Palace dalam usia 15 tahun 287 hari.

Kubu Anies dan Ganjar Ingin Hadirkan Menteri jadi Saksi di MK, Airlangga Hartarto Beri Jawaban
Nagita Slavina

Respons Nagita Slavina Saat Tyas Mirasih Ingin Jual Tas demi Biaya Pengobatan

Tyas Mirasih saat itu ingin menjual tas miliknya kepada Nagita dan Raffi untuk membantu biaya pengobatan sang ibunda.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024